Ambalan

Arjuna Srikandi Gandiwa

Workshop K-13

Untuk Implementasi Kurikulum 2013 SMK Nusa Dua Gerokgak mengadakan Workshop K-13 Juli 2014

Tim Senam Pramuka HUT Racana Undiksha 2014

Juara Harapan 2 untuk Senam Pramuka Se-Bali awal yang baik untuk ambalan Arjuna-Srikandi.

Rabu, 20 Juni 2012

Waka Kurikulum

      Perempuan bernama lengkap Made Astiti Sadnyani Putri merupakan salah satu dari sekian tenaga pendidik yang bergabung di SMK Nusa Dua Gerokgak. Lulusan Sastra Inggris Universitas Udayana juga merupakan Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum yang dijabat sejak tahun 2011 lalu. Lahir di Pangkal Pinang 11 Desember 1978 memiliki panggilan akrab " Titi " ini, juga mengajar mata diklat produktif AP.

Mengawali pendidikan usia dini di TK Dharma Wanita Lembang Palembang kemudian melanjutkan pedidikan dasar di SD Methodist 1 Palembang, sekolah menengah di tempat yang sama yaitu SMP Methodist 1 Palembang dan SMA Methodist 1 Palembang sempat juga mengenyam pendidikan di Akademi Bahasa Asing (ABA) Methodist samapai akhirnya kembali melanjutkan program S1 di UNUD Bali.
     Hobinya selalu yang ringan-ringan saja, menyanyi, menari, ngerumpi, tertawa dan berteriak...???, sepertinya memang begitu kesehariannya. Nyablak dan apa adanya, katanya sihhh..., selain di SMK Nusa Dua Gerokgak, ibu ini juga mengajar di SMP N 2 Gerokgak ( dulu juga pernah mengajar di SMA N 2 Gerokgak tapi untuk tahun ajaran ini mengundurkan diri karena kesibukannya di SMK ).
"...sebuah persahabatan indah yang terjalin selalu berakhir dengan perpisahan.." itulah kesan yang diberikan ketika ditanya tentang SMK Nusa Dua Gerokgak, " harus selalu mengingat berat sama dipikul ringan sama dijinjing " lanjutnya ketika diberikan kesempatan untuk memberikan pesan, apapun maksud yang terkandung di dalamnya sangatlah bermakna.
     Hal yang paling disukai adalah kejujuran, persahabatan, kebersamaan, dan kebahagian dan hal yang paling dibenci adalah kesenjangan, kedengkian, kebohongan, dan kemunafikan. Memang terlalu luas tapi itulah hal-hal yang penting bagi Ibu tiga anak ini. Beliau tinggal di Jalan Taman Ayun Desa Sumberkima Kec. Gerokgak Kab. Buleleng Bali, walaupun sibuk dengan aktivitasnya sebagai guru dan ibu rumah tangga ibu dari Putu Pramadiva Bawes Putri, Made Nandatyo Bawes Putra, dan Komang Prashanti Ishvara Putri ini masih saja menyempatkan diri untuk menikmati musik populer seperti halnya anak muda sekarang apalagi K-POP (..up to date banget ibu ini...). FIN

Semangat SMK Bisa

Kepala Sekolah

Setiap instansi pasti memiliki pemimpin dan begitu pula SMK Nusa Dua Gerokgak, sejak kali pertama didirikan sekolah ini dipimpin oleh seorang wanita, yaitu Ibu Ni Nyoman Sudarmini, S.Pd.
Hingga peralihan jabatan baru sekolah ini juga dipimpin oleh seorang wanita muda yang enerjik, dan penuh semangat, dedikasi tinggi untuk membangun sekolah, siapa dia?

Dia adalah seorang wanita yang bernama Luh Wiwik Primayanti, lahir di Singaraja 26 Pebruari 1987 mengawali pendidikan tahun 1992 di SD no. 3 Banjar Bali, tahun 1998 melanjutkan sekolah di SMP Negeri 2 Singaraja hingga tahun 2001, kemudian menamatkan sekolah menengah atas (SMA) di SMAN 4 Singaraja pada tahun 2004. Kecintaannya pada tantangan membawanya untuk menjadi seorang guru setelah menamatkan program sarjana di Universtas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja jurusan Pendidikan Ekonomi pada tahun 2008.
Selama lebih dari kurun waktu tiga tahun menjadi tenaga pendidik di SMK Nusa Dua Gerokgak memberikan pengalaman berarti untuknya, apalagi sebagai seorang Kepala Sekolah. Kesehariannya yang sederhana dan apa adanya membuat beberapa koleganya tidak mengira bahwa dia adalah seorang kepala sekolah, apalagi diusianya yang menginjak 25 tahun masih terbilang sangat muda untuk mengemban jabatan kepala sekolah namun sepak terjang di dunia pendidikan kabupaten Buleleng patut diacungi jempol. Hobinya membaca dan mencoba menemukan sesuatu yang baru termasuk hobi ekstremnya sebagai sosok pecinta alam yang masih aktif yaitu Mendaki. Aktif di kegiatan sosial sebagai pengajar kursus bagi Masyarakat sekitar (Pejarakan_red) memberikan aktivitas yang begitu menyenangkan baginya.
"...Bagi saya sekolah ini seperti sebuah dunia yang penuh tantangan, saat kelelahan hati menjalankan sebuah tanggung jawab berupa 'kepala sekolah', maka senyum bocah-bocah (siswa_red) lah yang menjadi penghibur diri. Dan yang lebih penting adalah seseuatu yang bernama team yang kompak.." kesannya yang disampaikan lewat selembar kertas. Pesannya juga " cintailah cinta yang mencintai cintamu..", puitis ...
Melihat senyum seorang anak kecil seperti melihat pelangi menambah indahnya dunia begitulah hal yang disukai digambarkannya, sedangkan melihat orang yang paling kita sayang bersedih dan kita tidak bisa berbuat apa-apa adalah hal yang paling ia benci. Keinginannya yang belum tercapai sampai saat ini adalah mendaki Gunung Semeru (..hmm.. benar-benar keinginan yang menantang..)
Kediaman beliau di Jalan Gajah Mada Lingkungan Tegal Mawar RT. V Singaraja, sedangkan kediaman di Gerokgak sebagai keseharian beliau tinggal adalah di Desa Sumberkima. walaupun masih muda namun citarasa musik yang ia sukai sangatlah klasik seperti lagu lawas Melati Suci milik Tika Bisono, lagu-lagu Iwan Fals, Ebit G. Ade, KLA Project, Shania Twain, Geisha, dan The Corrs.

Kontak Email : wi_2kprima_yanti@yahoo.co.id   facebook : Wiwik Primayanti












Kamis, 31 Mei 2012

Pendaftaran Siswa Baru 2012

Pendaftaran Siswa Baru SMK NUSA DUA Gerokgak dimulai Bulan Mei sampai bulan Juli 2012. Pendaftaran dapat dilakukan di SMK NUSA DUA Gerokgak dengan membawa formulir pendaftaran yang telah didapatkan pada saat sosialisasi dan membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 15.000 dan Biaya MOS Rp.30.000 dan biaya lainnya dapat diangsur 3 kali. info lebih lanjut silahkan hub. 085237339270 atau datang langsungke SMK NUSA DUA Gerokgak jalan Taman Mahardika no.9 Desa Sumberkima kec. Gerokgak Kab. Buleleng, Bali.

Form pendaftran dan Form Data Pendaftaran dapat di download pada link berikut
download Form Pendaftaran
download Data form pendaftaran
Pengurus osis 2011/2012

Kelulusan 2012

Lumajang, 26/5/2012. Dari sekian kegiatan kami yang paling menarik adalah kunjungan wisata sekaligus tirta yatra yang kami laksanakan setiap tahun merupakan program rutin sekolah. Semua yang kami laksanakan merupakan wujud nyata komitmen kami sebagai sekolah yang menjunjung tinggi keseimbangan hidup antara hak dan kewajiban, buana alit dan buana agung. Seperti halnya tahun lalu kami melakukan pengumuman kelulusan dengan melaksanakan tirta yatra dan dharma wisata ke pura Blambangan, untuk tahun ini pengumuman dilaksanakan di Pura Mandari Giri Lumajang dengan tingkat kelulusan 100%.
Perjalanan kami dengan menggunakan 2 bus pariwisata diikuti oleh 55 orang guru dan murid, dimulai dari SMK Nusa Dua Gerokgak di Sumberkima. Pada pukul 07.00 Wita bus berangkat menuju pelabuhan Gilimanuk untuk penyebrangan ke Pulau jawa. 
Tujuan pertama kami adalah pura Blambangan, kami tiba -tiba kira pukul 13.00 Wita dan bergegas untuk melaksanakan persembahyangan bersama. Pelaksanaannya berjalan khidmat dan lancar hingga kami bisa menuju ke pura Mandara Giri tepat waktu.
Sampai di pura Mandara Giri kami bergegas untuk melakukan persembahyangan bersama, tapi sebelumnya kami memohon ijin kepada pemangku pura untuk melaksanakan persembahyangan dan 'mekemit' di Wantilan pura. Udara yang sejuk menghantar kami melaksanakan persembahyangan dengan khidmat sebelum pengumuman kelulusn dilaksanakan.

Pukul 20.00 wita akhirnya pengumuman, teriakan kegembiraan bercampur haru dan kecemasan mewarnai wantilan Pura Mandara Giri saat Ibu Wiwik Primayanti memanggil satu per satu siswa yang lulus sampai akhirnya semua siswa di panggil dan semua siswa berteriak bersama mengelukan nama SMK Nusa Dua Gerokgak. 

Semua siswa tersenyum gembira dan menyalami guru mereka dan teman-temannya sembari mengucap syukur kepada tuhan dan mengucap terima kasih kepada guru-guru mereka.
Selamat untuk siswa-siswa SMK Nusa Dua Gerokgak Angkatan 2009 
semoga sukses di dunia kerja 
Buktikan SMK BISA !!!!!

Senin, 21 Mei 2012

RKB ( Ruang Kelas Belajar )

Sumberkima, 8 Mei 2012. Ruang belajar kami bertambah lagi, bantuan dari pusat datang untuk membantu realisasi pembanguna gedung sekolah kami yang akan digunakan sebagai ruang belajar. Pembangunan sebenarnya sudah lama dilaksanakan namun kendala cuaca dan birokrasi kerjasama kontraktor membuat pembangunan sedikit molor.

Berikut adalah foto foto kegiatan pengecoran 
Kegiatan Pengecoran
Hari ini kami (SMK Nusa Dua Gerokgak) bekerja lagi untuk melanjutkan pembangunan gedung ruang kelas belajar yang ke 9 dan ke 10, setelah ruang kelas ke 7 dan ke 8 selesai dibangun. Ruang ini rencananya akan selesai bulan juli 2012 dan akan dilaporkan ke pusat sebagai pertanggung jawaban sekolah atas bantuan RKB. 
Pekerja borongan merupakan masyarakat sekitar

Sejak pukul 06.30 para pekerja borongan telah berkumpul di halaman SMK Nusa Dua Gerokgak untuk menunggu tahap pengecoran dimulai. 
Lobby SMK Nusa Dua Gerokgak
 Kegiatan ini melibatkan 55 orang pekerja untuk menyelesaikan tahap ini mengingat terlalu padatnya kegiatan yang harus dilakukan oleh pihak sekolah.
.

 
Para pekerja borongan di Mixer

Selain melibatkan pekerja borongan pihak sekolah juga dibantu secara sukarela oleh pengurus OSIS dalam menyiapkan akomodasi pekerja selama pelaksanaan. Di bawah komando Erni Widiastuti, para pengurus osis siap membantu hingga tahap pengecoran selesai dilaksanakan.

Kamis, 26 April 2012

Ekskul Volley

Tahun 2009 adalah tahun keemasan bagi sekolah kami, disaat sekolah sedang gencarnya mengadakan publikasi sekolah Tim Volley SMK Nusa Dua Gerokgak mampu menunjukkan diri dikancah Turnamen Volley regional Buleleng untuk tingkat SMA/SMK yang diadakan oleh Undiksha Singaraja. SMK Nusa Dua Gerokgak merebut juara harapan 1 yang sebelumnya mengalahkan tim bola Volley sekolah lain yang telah memiliki nama di Turnamen ini, sekolah kami mampu mengimbangi kekuatan tim sekolah lain yang notabene kami sebagai tim Underdog yang tidak diperhitungkan oleh tim sekolah lain.

Pelatih memberikan instruksi

Kekalahan di semifinal tidak menyurutkan semangat tim kami dalam melanjutkan semangat bertanding, terbukti untuk tahun 2010 tim kami kembali mengikuti turnamen volley tersebut, namun kami hanya bisa sampai di babak perempat final akibat pemain dari tim kami cedera diakhir game ke 5.
Ekstra kurikuler Volley dibimbing oleh Bapak Nyoman Rinjin Wirawan, S.Pd.

Ekskul Sepakbola

Kegiatan yang menunjang aktivitas siswa di luar jam sekolah sangat diperhatikan oleh pihak sekolah, hal ini dapat dilihat dari kegiatan ekstra kurikuler yang ada di SMK Nusa Dua Gerokgak. Untuk kegiatan ini sekolah mengadakan ekstra kurikuler sepak bola yang dibimbing langsung oleh Bapak Putu Adi Arya Utama, S.Pd ( Beliau adalah atlet dibidang sepakbola, futsal dan Volley yang telah diakui kredibilitasnya di kabupaten Buleleng ).
Untuk tahun 2012 Tim Sepak bola SMK Nusa Dua Gerokgak Mengincar Seleksi Liga Pelajar Bali Post 2012, target kami tidak muluk-muluk dalam seleksi ini mengingat persaingan di kecamatan Gerokgak masih di dominasi sekolah negeri, setidaknya kami sebagai sekolah baru ingin menunjukkan partisipasi dalam kegiatan yang menunjang minat dan bakat siswa. Selain itu kami juga melihat bakat siswa-siswa kami yang dominan merupakan atlet di desanya masing-masing.

Kamar Hotel

Kamar hotel yang telah dibangun tahun 2010 telah memiliki fasilitas yang telah disesuikan dengan kebutuhan hotel, Villa, dan Homestay. Ini akan dikembangkan lagi untuk pembangunan tahap selanjutnya, dalam artian penyempurnaan fasilitas akan dilakukan secara dinamis dan berkelanjutan mengingat sekolah TIDAK memungut uang gedung seperti yang dilakukan oleh sekolah lain.

Lab Akomodasi Perhotelan langsung dihandle oleh Kepala Program Akomodasi Perhotelan sendiri yaitu Bapak Putu Adi Arya Utama, S.Pd.
Fasilitas Praktek AP :
Troly
Bed
Kamar
dll.

Ruang Service

Ruang service atau Laboratorium Tata Hidang dikepalai oleh Bapak Ketut Nasa
Ruang ini bersebelahan dengan Lab Produk dengan ukuran lebih kurang 9 x 5 meter persegi, meja servis 6 untuk standar medium restourant, dan peralatan tata hidang yang telah disesuaikan dengan standar hotel dan restourant. untuk praktek pun tidak akan di pungut biaya apapun.

Ruang Produk

SMK Nusa Dua Gerokgak juga memiliki ruang Praktek Produk untuk program Tata Boga yang akan difungsikan untuk tahun ajaran 2012/2013 hal ini akan menunjang persyaratan akreditasi sekolah yang akan dilaksanakan bulan Agustus tahun 2012. 
Lab Produk dikepalai oleh Sekretaris Program tata boga Bapak Nyoman Mahantrika Jaya ( Senior Chef Hotel Matahari )

Lab Bahasa

   Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Nusa Dua Gerokgak merupakan sekolah swasta pertama di kecamatan Gerokgak yang memiliki kompetensi keahlian di bidang pariwisata. Sekolah ini memang baru berdiri tahun 2008 lalu tetapi keinginan untuk menciptakan kualitas lulusan yang baik dan mampu mengikuti perkembangan teknologi bukanlah hal yang perlu dipertanyakan lagi. Untuk tahun 2012 SMK Nusa Dua Gerokgak mendapatkan bantuan Laboratorium Bahasa dari Pemerintah Pusat yang terdiri dari 20 unit komputer lengkap dan telah dimanfaatkan di mata pelajaran lain seperti KKPI dan Bahasa Inggris. 


      Pemanfaatan ruangan pun telah dimaksimalkan untuk tahun ini ruang lab bahasa akan dipindahkan ke lantai dua, hal ini untuk memberikan ruang praktek bagi mata pelajaran lain di bidang produktif. Karena selama ini ruang lab bahasa masih menggunakan ruang praktek tata boga.

Selasa, 27 Maret 2012

TATA BOGA (TB)

Tata boga merupakan program yang paling diminati oleh calon siswa yang mendaftar di sekolah kami, terbukti dari tahun 2008 sampai 2011 banyak kelas Tata Boga dari tahun ke tahun tetap konsisten dua kelas.

Tata Boga angkatan 2009 saat UKK 2012
 Sama halnya dengan program lainnya Tata boga juga memiliki staf pengajar yang kompeten di bidangnya yang telah berpengalaman bekerja ataupun masih bekerja di hotel ataupun restaurant yang terdapat di kecamatan Gerokgak bahkan jebolan Kapal Pesiar.
Tata boga setelah praktek memasak UKK 2011
Program ini dikepalai oleh Putu Suardiyasa, S.Pd

Akomodasi Perhotelan (AP)

Program ini memberikan fasilitas layanan kamar untuk hotel yang disesuaikan dengan kebutuhan tenaga hotel terkini. Program ini didukung sepenuhnya oleh keberadaan hotel-hotel dan villa-villa di sepanjang pantai barat Gerokgak.

Fasilitas ruang praktek sedang dalam proses finishing  dengan tipe kamar single bed dan fasilitas kamar hotel yang telah lengkap karena ketersediaan ruang juga yang masih dalam proses.
Tenaga pengajar yang masih aktif sampai saat ini merupakan praktisi hotel yang telah berpengalaman dibidangnya
Reservasi
Untuk angkatan pertama yaitu angkatan 2008, program ini terdiri dari 2 kelas kemudian tahun 2009 juga terdiri dari 2 kelas , tahun 2010 dan 2011 hanya satu kelas. 
Program ini dikepalai oleh Putu adi Arya Utama, S.Pd

Kamis, 15 Maret 2012

Sejarahnya...

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Nusa Dua Gerokgak berdiri tanggal 18 Juli 2008, di bawah naungan Yayasan Pendidikan Gajah Wahana Nusa Dua, yang dipimpin oleh DR. I Wayan Sukla Arnata, S.IP. Sekolah ini berlokasi di Desa Sumberkima kini berdiri gedung sekolah lantai 2 (sedang pembangunan tahap finishing) di jalan Taman Mahardika No. 9. Sekolah Kejuruan dengan kopetensi keahlian di bidang Pariwisata ini telah menamatkan siswa sebanyak 123 siswa dengan tingkat kelulusan 100% untuk angkatan pertama. 


Perjuangan sekolah ini sampai bisa seperti sekarang bukanlah hal yang didapat dengan mudah, berawal dari meminjam lokasi belajar di SDN 1 Sumberkima dibawah pimpinan Ibu Ni Nyoman Sudarmini, S.Pd. sekolah beroperasi dengan tenaga pengajar yang berkompeten di bidangnya yang sebagian besar merupakan praktisi Hotel di sekitar kecamatan Gerokgak.

Setelah lokasi yang digunakan batas peminjamannya berakhir lokasi pembelajaran dipindahkan ke SMP Negeri 2 Gerokgak dengan mengambil waktu pembelajaran sore hari, dan kepemimpinan sekolah diberikan kepercayaan kepada Ibu Luh Wiwik Primayanti, S.Pd.untuk memegang. Di bawah kepemimpinan Beliaulah sekolah ini mulai menunjukkan diri di kabupaten buleleng bahkan di tingkat Provinsi Bali.

Sejalan dengan perjuangan yang keras dan dedikasi para pendidik yang tak kenal lelah demi kemajuan SMK Nusa Dua Gerokgak, akhirnya SMK Mempunyai gedung sekolah sendiri yang terletak di jalan Taman Mahardika no 9. 

Sampai saat ini sekolah yang akan mengikuti Akreditasi telah melaksanakan pembelajaran di gedungnya sendiri, suatu kebanggaan untuk kami bisa melaksanakan pembelajaran dan semua aktivitas di rumah sendiri.